HBA 58, Kajari Dompu Sampaikan 5 Pesan Penting Jaksa Agung

Kategori Berita

.

HBA 58, Kajari Dompu Sampaikan 5 Pesan Penting Jaksa Agung

Koran lensa pos
Selasa, 24 Juli 2018
Dompu, Lensa Post NTB - Hari Ulang Tahun Kejaksaan atau yang lebih lazim dikenal dengan istilah Hari Bhakti Adhiyaksa (HBA) ke 58 tahun 2018 di Kejaksaan Negeri Dompu berlangsung sederhana namun dalam suasana keakraban dan persaudaraan. HBA Adhiyaksa tahun 2018 ini mengangkat tema "Berkarya dan Berbakti Sepenuh Hati Menjaga Negeri". Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Kejari Dompu pada Senin (23/7) mulai pagi sekitar pukul 10.00 Wita hingga pukul 13.30 Wita itu diisi dengan saling bersilaturrahim antara para petinggi Kejaksaan Negeri,  dengan seluruh jajaran keluarga besar Adhiyaksa Dompu,  juga dengan sejumlah pimpinan Forum Koordinasi Pemerintah Daerah dan Organisasi Perangkat Daerah. Para awak media juga diundang dalam kegiatan tersebut.

Dalam jumpa persnya dengan sejumlah wartawan, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Dompu Edhi Nursapto, SH yang didampingi sejumlah jajarannya, menyampaikan lima poin yang menjadi pesan penting Jaksa Agung HM. Prasetyo terhadap jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) di seluruh Indonesia untuk peningkatan, pemantapan dan kesempurnaan kejaksaan dalam menjalankan tugas-tugasnya.

 "Lima Amanat Jaksa Agung itu adalah pertama, tingkatkan integritas penegakan hukum dengan lugas dan tegas. Kedua posisikan diri secara personal yang menjunjung tinggi kehormatan profesi agar pantas dipuji dan dihargai," urainya.

Dilanjutkan Kajari, Jaksa Agung selanjutnya berharap jajaran Kejaksaan harus memposisikan diri menjadi pengawal jalannya pemerintahan, dan dapat dipercaya dalam memenuhi harapan masyarakat.

“Ketiga, segenap Adhyaksa harus dapat menjaga diri, menjadi pengawal, pengaman jalannya pemerintahan pembangunan yang dapat dipercaya. Empat, belajar berkarya tanpa pamrih agar memenuhi harapan masyarakat,” lanjut Prasetyo.

Terakhir, segenap jajaran Kejaksaan Agung harus mampu tumbuh berkembang dengan semua pihak, agar solid menjaga NKRI.

“Lima, tumbuh kembangkan kerjasama semua pihak yang solid dan sinergis agar merawat Kebhinekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Digahayu Kejaksaan Republik Indonesia, Jayalah Adhyaksa!," ujarnya mengakhiri. (LP.NTB/ EMO)