Ust. Irwan, M. Pd.I, Pimpinan Ponpes Al-Maliki Desa Penapali Kec. Woha Kab. Bima NTB |
Dikatakannya dalam situasi sekarang banyak bermunculan berita-berita hoaks yang dapat memicu terjadinya perpecahan bahkan kekisruhan di tengah-tengah masyarakat terutama melalui media sosial. Karena itu, ia mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya itu. "Bila ada informasi yang belum jelas kebenarannya jangan diterima mentah-mentah tapi lakukan tabayun atau klarifikasi agar semuanya menjadi jelas. Jangan mudah terprovokasi," imbaunya.
Terkait dengan hasil pemilu baik pemilihan Presiden dan Wakil Presiden maupun Pemilihan Legislatif mulai dari DPR-RI, DPD-RI, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten/Kota masih menunggu hasil keputusan resmi yang diplenokan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Karena itu Mohon bersabar menunggu hasil rekapitulasi dari KPU sebagai penyelenggara pemilu," pungkasnya. (TIM LENSA POS)