Momentum Hardiknas HBY Ajak Peduli Anak

Kategori Berita

.

Momentum Hardiknas HBY Ajak Peduli Anak

Koran lensa pos
Jumat, 03 Mei 2019

Dompu, Lensa Pos NTB - Upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2019 di Kabupaten Dompu dilaksanakan secara sederhana di Lapangan Bola Kelurahan Karijawa Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu NTB.
Upacara Hardiknas dirangkaikan dengan Hari Otonomi Daerah ke 23 dan Pencanangan Bulan Bakti Gotong-Royong.
Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sedangkan Komandan Upacara Kapten Inf. Muhammad Yamin (Danramil Kilo).
Dalam amanatnya pada Momentum Hardiknas tersebut Bupati Dompu mengingatkan kepada semua orang tua untuk semakin peduli dengan anak.
"Pada kesempatan ini saya mengajak kepada kita semuanya mari kita semakin peduli dengan anak-anak kita. Mari kita jadikan anak-anak kita sebagai teman mengobrol, teman bertukar pikiran dan teman berdiskusi," ajaknya.



Bupati Bambang melanjutkan perhatian dan kepedulian orang tua terhadap anak membuat anak merasa dihargai dan dianggap sebagai bagian dari anggota keluarga.
"Karena kalau tidak ada kepedulian dari orang tua, anak-anak kita akan mencari teman curhat di luar rumah. Masih untung kalau mendapat teman yang baik, sholeh dan bertaqwa. Tapi kalau ketemu teman yang suka sabu-sabu, tramadol, paramex maka akan jadi rusak," kata Bupati.
Disebutnya tidak sedikit orang tua di daerah bermotto Nggahi Rawi Pahu ini yang mengabaikan komunikasi terhadap anak-anaknya. Anaknya ada di rumah tidak pernah diajak berkomunikasi. Ketika anaknya keluar rumah tidak pernah dicari. Bahkan jam 1 malam masih keluyuran di jalanan. Setelah anaknya berhadapan dengan persoalan hukum baru mencari anaknya di tahanan polisi. Karena itu pada Momentum Hardiknas tahun 2019 ini Bupati mengajak untuk merubah semua perilaku tersebut agar anak-anak merasa diperhatikan.
"Bimbinglah anak-anak kita agar belajar dengan sungguh-sungguh karena pendidikan bukan semata tanggung jawab guru dan sekolah tetapi tanggung jawab orang tua dan lingkungan juga," pungkasnya. (AMIN)