Surat edaran yang ditandatangani kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTB, Dr. H. Aidy Furqan, M. Pd, tertanggal 11 Mei 2020 dengan nomor 420/2120.UM/Dikbud itu, juga mengeluarkan hal-hal yang menjadi perhatian diantaranya, 1. Ditegaskan bahwa Belajar Dari Rumah (BRD) untuk siswa tingkat SMA/SMK/SLB diperpanjang hingga 1 Juni 2020.
2. Agar kepala sekolah memastikan para guru memberikan layanan belajar mandiri di rumah dengan tidak memberikan layanan yang berbentuk tugas kelompok, melainkan dengan memanfaatkan Informasi dan teknologi.
3. Agar kepala sekolah mengefektifkan kunjungan rumah (home visit).
4. Sekolah dapat melakukan observasi tidak langsung atas aktivitas spiritual di bulan Ramadhan.
5. Agar kepala sekolah menyampaikan laporan progres belajar mandiri dan hasil observasi.
6. Agar orangtua memastikan putra/putrinya tidak melakukan kegiatan diluar rumah seperti di pusat olahraga, tempat rekreasi, warung internet dan lainnya.
7. Para orangtua agar tidak mengijinkan putra/putrinya melakukan kegiatan yang diikuti banyak orang, seperti pertandingan/perlombaan, kegiatan seni budaya ataupun pameran.
8. Selama belajar mandiri di rumah agar para orangtua mengawasi dan membimbing putra/putrinya.
Himbauan dan arahan belajar mandiri di rumah tersebut telah tertuang didalam surat edaran kepala Dinas Dikbud provinsi NTB yang mengacu pada surat persetujuan Gubernur NTB tertanggal 8 Mei 2020. (LP-Supriyadin Deor)