Setahun Mengabdi di Dompu, Dandim Semangatkan Anggota Terus Bekerja dengan Hati, Tulus, Ikhlas dan Bertanggung Jawab

Kategori Berita

.

Setahun Mengabdi di Dompu, Dandim Semangatkan Anggota Terus Bekerja dengan Hati, Tulus, Ikhlas dan Bertanggung Jawab

Koran lensa pos
Selasa, 13 Desember 2022

 

Pembangunan gapura papan nama Kodim 1614/Dompu


Dompu, koranlensapos.com - Sekitar setahun sudah Letkol Kav Taufiq, S. Sos mengemban amanah sebagai Komandan Kodim 1614/Dompu.

Sejak awal kepemimpinannya Letkol Taufiq menekankan kepada anggotanya untuk bekerja dengan hati, tulus, ikhlas dan bertanggung jawab. Menurutnya suatu pekerjaan yang dilakukan dengan
hati, tulus, ikhlas dan bertanggung jawab akan bisa diselesaikan dengan baik dan hasilnya bisa bermanfaat dan memberikan kemaslahatan bagi masyarakat banyak.

Setahun memimpin Kodim 1614/Dompu, Dandim tetap menyemangati anggotanya untuk bekerja dengan hati, tulus, ikhlas dan bertanggung jawab.

"Saya ingin semua anggota dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diemban dengan sebaik baiknya dan dicintai oleh masyarakat,"
Kata Dandim.

Selama sekitar setahun memimpim Kodim 1614/Dompu banyak perubahan yang telah ditorehkan. Seperti membangun lapangan tembak di Desa Lune kecamatan pajo, lapangan tembak pistol di Makodim 1614 / Dompu, tempat parkir baik roda 4 maupun roda dua, membangun musalla di Desa Doromelo Kecamatan Manggelewa, pembukaan jalan, serta pembuatan Musalla di Desa Lune.
Saat ini sedang membangun gapura papan nama Kodim 1614 / Dompu dan penggalian sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air bersih. 

"Mari kita terus bekerja dengan hati, tulus, ikhlas dan bertanggung jawab," ajak Dandim menyemangati anggotanya yang sedang bekerja melakukan pembangunan gapura. (emo).