Dandim 1614/Dompu, Letkol Kav. Riyan Oktiya Virajati, S.T., M.M memeriksa kelengkapan kendaraan dinas Babinsa, Senin (27/11/2023) Usai Apel Gelar Pasukan dalam rangka PAM Pemilu 2024
Dompu, koranlensapos.com - Komandan Kodim 1614/Dompu, Letkol Kav. Riyan Oktiya Virajati, S.T., M. M didampingi Pasi Intel Kapten Inf. Adisan memimpin langsung pengecekan kelengkapan kendaraan dinas yang dipegang masing-masing Babinsa.
Pengecekan itu berlangsung di Lapangan Makodim 1614/Dompu usai pelaksanaan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pengamanan Pemilu Serentak 2024, Senin (27/11/2023).
Pemeriksaan ini dilakukan Dandim untuk memastikan surat-surat kendaraan masih berlaku dan kelengkapan onderdil kendaraan masih lengkap.
"Kita TNI harus memberi contoh kepada masyarakat. Kita tidak boleh menyalahi aturan dalam berlalu lintas," tegas Dandim. (emo).