Dompu, koranlensapos.com -
Babinsa Desa Soro Barat Koramil 1614-02/Kempo, Serka M. Ali melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga Dusun Kajenje Desa Soro Barat.
Babinsa mengingatkan kepada warga agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing masing demi ketenangan dan kenyamanan bersama terutama di bulan suci Ramadan ini.
"Ada hal-hal yang mencurigakan laporkan kepada Babinsa atau Bhabinkamtibmas agar dapat dideteksi lebih dini," kata Babinsa.
Babinsa menyampaikan terciptanya rasa aman dan nyaman dalam lingkungan masyarakat perlu kerja sama yang baik dari seluruh elemen masyarakat dengan cara menghindari perbuatan yang dapat menimbulkan keresahan dan merugikan kepentingan umum.
"Anak-anak dikontrol agar tidak bermain petasan. Para remaja juga diawasi agar tidak melakukan konvoi menggunakan sepeda motor berknalpot racing," pintanya. (emo).