Koranlensapos.com - Usai menghadiri Upacara HUT RI di Lapas Klas IIB Dompu, Komandan Kodim 1614/Dompu menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 di Lapangan Beringin, Sabtu (17/8/2024).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Dompu, H. Kader Jaelani.
Pengibaran bendera merah putih dilakukan Paskibraka Kabupaten Dompu 2024. Pembawa baki yakni Baiq Nabila Laura Aswin (siswi SMAN 1 Dompu). Sedangkan pengerek dan pengibar bendera yaitu Abizar Gathan Bernadib (SMAN 1 Dompu), Rafly Annur Rezqy (SMAN 1 Dompu), dan Ferry Sulistiyan Putra (SMAN 1 Kempo).
Pembacaan Naskah Pembukaan UUD 1945 Ketua DPRD Kabupaten Dompu, H. Andi Bachtiar. Sedangkan pembaca doa Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dompu, H. Syamsul H. Ilyas.
Usai upacara dilanjutkan dengan atraksi polisi cilik binaan Polres Dompu.
"Semoga anak-anak Paskibraka dan Polisi Cilik ini nantinya akan menjadi generasi penerus perjuangan bangsa yang menjaga kedaulatan NKRI," harap Dandim. (pendim1614).