Prodi PJKR dan PGSD STKIP Yapis Dompu Terakreditasi BAIK SEKALI

Kategori Berita

.

Prodi PJKR dan PGSD STKIP Yapis Dompu Terakreditasi BAIK SEKALI

Koran lensa pos
Jumat, 14 Februari 2025
Proses Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi PJKR dan PGSD STKIP Yapis Dompu yang berlangsung pada 13 - 18 Januari 2025 lalu


Koranlensapos.com - Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) STKIP Yapis Dompu berhasil mendapatkan akreditasi BAIK SEKALI.

Ketua STKIP Yapis Dompu, Dr. Dodo Kurniawan, SE., ME menyebut akreditasi untuk 2 Prodi dimaksud berdasarkan Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) tertanggal 12 Februari 2025.

Akreditasi BAIK SEKALI yang dikeluarkan LAMDIK untuk Prodi PJKR bernomor 63/SK/LAMDIK/Ak/S/II/2025 dengan nilai 322. Sedangkan Prodi PGSD bernomor 110/SK/LAMDIK/Ak/S/II/2025 dengan nilai 314.

"Terima kasih atas dukungan semua pihak; Dosen, Pengurus, Alumni, Pengguna Lulusan dan lainnya," ungkap Doktor Dodo.

"Teristimewa kami mengapresiasi komitmen yayasan dalam hal ini Ketua Yapis Dompu Bapak Arman Anwar Manan, SE, yang telah mendukung pembangunan sarana dan prasarana pendukung baik lapangan futsal interlok, gedung baru lantai 3 yang sedang dalam proses pembangunan dan lain-lain sehingga memberi nilai positif pada Asesmen Lapangan Akreditasi 2 Prodi tersebut," ungkap Doktor Dodo.

Disebutnya Akreditasi BAIK SEKALI juga telah lebih dahulu diberikan kepada 2 Prodi lainnya pada tahun 2024 lalu. Kedua Prodi dimaksud yakni Pendidikan Sejarah serta Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Sedangkan secara institusi, kampus STKIP Yapis sendiri sejak 2023 telah mendapatkan Akreditasi BAIK SEKALI dari Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Tinggi (BAN-PT).

"InsyaAllah 2 prodi lagi akan diupayakan mendapatkan Akreditasi Baik Sekali juga tahun depan sebagai bentuk komitmen Kampus untuk terus meningkatkan Mutu Pendidikan Tinggi di Kabupaten Dompu dan NTB," ungkapnya seraya menyebut kedua Prodi dimaksud yakni Pendidikan Teknologi informasi dan Pendidikan Bahasa Inggris.

Dikemukakan doktor muda ini  bahwa akreditasi BAIK SEKALI yang diperoleh kampus dan Prodi cukup mendongkrak minat masyarakat untuk melanjutkan pendidikan tinggi di kampus yang berlokasi di Desa Sorisakolo Kecamatan Dompu itu. Saat ini jumlah mahasiswa aktif di STKIP Yapis Dompu sebanyak 1650 orang dan dosen 51 orang. Sedangkan mahasiswa baru sejumlah 743 orang. (emo).