Gelorakan Semangat Nasionalisme dan Patriotisme, Kodim 1614/Dompu Gelar Upacara Bendera

Kategori Berita

.

Gelorakan Semangat Nasionalisme dan Patriotisme, Kodim 1614/Dompu Gelar Upacara Bendera

Koran lensa pos
Senin, 03 Maret 2025
Koranlensapos.com - Untuk menggelorakan terus semangat nasionalisme (kebangsaan) dan patriotisme (cinta tanah air) kepada para prajurit dan PNS Kodim 1614/Dompu, maka Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih.

Upacara Pengibaran Sang Dwiwarna itu berlangsung di Lapangan Makodim 1614/Dompu, Senin (3/3/2025).

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kasdim 1614/Dompu, Mayor Inf. I Wayan Sulendra, SH., MH.

Sebagaimana biasa, pada upacara rutin yang dilaksanakan setiap Senin pagi ini, rangkaian acara antara lain Pengibaran Sang Saka Merah Putih diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Pembacaan Teks Pancasila, Mengheningkan Cipta untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga untuk mencapai kemerdekaan Republik Indonesia serta mempertahankan kedaulatan NKRI. Juga dilakukan Pembacaan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit serta doa.

Upacara Bendera ini juga sebagai wujud penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah mendahului.

Salah satu aktivitas rutin yang juga dilaksanakan prajurit Kodim 1614/Dompu dalam rangka menumbuhkan dan membangkitkan jiwa nasionalisme yakni menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya tepat pukul 10.00. (emo).