
Koranlensapos.com - Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Dompu menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon di area rumah ibadah, Selasa (22/4/2025).
Kegiatan tersebut merupakan program nasional FKUB yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dalam memperingati Hari Bumi yang bertepatan dengan tanggal 22 April.
Ketua FKUB Kabupaten Dompu, Muhammad Alimuddin menjelaskan penanaman di area rumah ibadah ini menindaklanjuti hasil pertemuan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dompu pada 11 April 2025 lalu terkait Gerakam Tanam Sejuta Pohon serentak secara nasional dan bertahap sampai dengan akhir tahun 2025.
Adapun tema kegiatan yakni "FKUB Ikut Serta Menjaga Kelestarian Lingkungan, Simbol Kerja Sama Lintas Iman dalam Merawat Ciptaan Tuhan".
Penanaman dimulai di halaman Pura Simpasai. Usai itu di halaman Masjid Amal Bakti Muslim Pancasila di Lingkungan Bali Dua Kelurahan Simpasai dan dilanjutkan di halaman Gereja GMIT Syalom Dompu di Lingkungan Kotabaru Kelurahan Bada Kecamatan Dompu.
Adapun jenis pepohonan yang ditanam antara lain matoa, sirsak, jambu dan alpukat.
"Kegiatan ini terlaksana atas kerja sama yang solid antar seluruh Pengurus FKUB Kabupaten Dompu dan para tokoh agama," kata Wakil Ketua FKUB, H. A. Gani H. Malik mengapresiasi. (emo).