Lurah Manggemaci serahkan bantuan LPG 3 Kg |
Muhidin, SE, selaku Supervisor penyaluran bantuan LPG, menyampaikan bahwa bantuan ini dari pemerintah pusat untuk warga Kelurahan Manggemaci sejumlah 691 Bantuan, hari ini yang kami bisa salurkan sebanyak 409, tuturnya. Lanjut dia, sementara masih ada yang tersisa 282 yang belum kami bagikan, insya Allah besok (hari ini, red) kami lanjutkan penyaluran bantuan LPG dan kelengkapan lainnya. Ditanya terkait kendala dalam pembagian LPG, Muhidin pastikan dalam penyaluran ini, alhamdulillah belum ada kendala dalam penyerahan bantuan ini, karena warga begitu antusias menerima bantuan dari pemerintah pusat ini.
Sementara itu Zainal Abidin, SH, selaku kasi Perekonomian Kelurahan Manggemaci, mengucapkan banyak terima kasih pada pemerintah yang telah memberikan bantuan kepada Warga, kami juga berpesan terhadap warga yang menerima bantuan LPG dari pemerintah agar dipergunakan sebaik-baiknya, harapnya. Lanjut dia, alhasil dalam penyaluran LPG di Kelurahan ini, tidak ada kendala, kami juga melihat warga antusias dalam menerima bantuan ini, tandasnya. Zainal juga berharap pada pemerintah ada keberlanjutan penyaluran bantuan ini, disamping bantuan LPG, juga bisa membuka agen-agen Pengisian LPG untuk mempermudah warga setempat, harapnya.
Senada juga disampaikan, Lurah Manggemaci Yusuf Ismail, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Pusat hingga daerah, yang luar biasa peduli terhadap masyarakat, terutama sekali bantuan LPG ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dengan kondisi kelangkaan minyak tanah saat ini. Selaku Lurah saya juga mengharapkan kepada OPD terkait, seperti Dinas Koperindag, Bagian Perekonomian dan sebagainya, agar bersama-sama mengawal, mengontrol dan tetap berkoordinasi terhadap bantuan ini, jangan sampai dilepas begitu saja, Yusuf Ismail juga berharap kepada masyarakat penerima bantuan LPG supaya memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya, imbuh Lurah. (USMAN)
(Usman).