Dandim 1608/Bima Cek Kesiapan Triathlon dan Pacuan Kuda, Rencana Dibuka Resmi Pangdam IX/ Udayana

Kategori Berita

Jum'at, 10 Januari 2025

.

Dandim 1608/Bima Cek Kesiapan Triathlon dan Pacuan Kuda, Rencana Dibuka Resmi Pangdam IX/ Udayana

Koran lensa pos
Rabu, 09 Oktober 2019
Dandim saat diwawancara Wartawan Lensa Pos NTB, selasa sore (8/10/2019)

Kota Bima, Lensa Pos NTB – Pelaksanaan Triathlon dan Pacuan Kuda dalam rangka HUT TNI ke 74 Wilayah Teritorial Kodim 1608/ Bima direncanakan dibuka pada tanggal 13 Oktober 2019. Untuk memastikan kesiapan Panitia. Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra meninjau langsung di Lokasi Pacuan Kuda Kelurahan Sambinae Kecamatan Mpunda Kota Bima, selasa sore (8/10/2019). 

Kehadiran orang nomor satu di Jajaran Kodim 1608/ Bima, sekitar pukul 16.00 wita kemarin, memantau secara langsung sejauh mana kesiapan Panitia Pelaksana, termasuk mengecek banyaknya peserta yang telah mendaftarkan kudanya. Pada kesempatan tersebut, Letkol Bambang mengapresiasi dan memuji kerja Panitia. 

Dandim 1608/ Bima, Letkol Inf. Bambang Kurnia Eka Putra menyebutkan, bahwa target untuk pendaftaran ini harapannya maksimal, artinya ini bisa Benar-benar Meriah dalam jumlah yang maksimal, sehingga Kenapa kita buat seobjektif mungkin dalam hal pengukuran termasuk kegiatan rekaman dan lain-lain, agar para Pemilik kuda nggak perlu ragu-ragu, bahwa kita melaksanakan lomba pacuan ini dengan dasar benar-benar untuk berlomba, bukan untuk memenangkan satu dua pihak, terangnya.
Letkol Bambang menjelaskan bahwa pelaksanaan ini atas kerjasama TNI Kodim 1608/ Bima dengan Pemkot Bima dalam rangka HUT TNI ke 74 dan juga singkronisasikan dengan hajatan Pemkot untuk mengangkat wisata maupun budaya Bima. Selain pacuan kuda tambah Dandim. Kita juga akan menggelar Triathlon yang dilaksanakan di pantai Lawata yang menjadi sebuah Destinasi Kota Bima, dan sekarang dicanangkan oleh Pak Wali, ujar Dandim.  

Kegiatan Pacuan Kuda dan Triathlon dalam rangka HUT TNI ke 74 ini terbilang berskala besar karena memerebutkan hadiah yang cukup fantastis, menurut Dandim, dengan adanya kegiatan ini, Bima khususnya, semakin dikenal sehingga wisata yang ada, maupun potensi dan perekonomian masyarakat semakin terangkat dan dikenal oleh masyarakat luas. Hingga hari ini pendaftar/ kuda yang didaftar telah mencapai 184 ekor dari semua kelas, targetnya mudah-mudahan bisa mencapai 600 – 700 ekor. Sementara untuk pelaksanaan Triathlon sendiri sudah 50 Peserta dari luar daerah telah mendaftarkan diri, pendaftaran ini tidak dipungut biaya (gratis). Rencana Pangdam akan berkenan hadir membuka secara resmi Triahtlon dan Pacuan kuda di Bima ini, semoga tidak ada perubahan, harap Dandim.

Dandim berharap pelaksanaan kegiatan dari awal hingga akhir dapat berjalan dengan lancar dan meriah. Dandim juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota Bima, juga Dinas Pariwisata dan pihak-pihak yang ikut mendukung pelaksanaan kegiatan dalam rangka HUT TNI ke 74 wilayah Teritorial Kodim 1608/ Bima ini. Untuk Pengamanan kita akan siagakan Anggota TNI dibantu Anggota Polres Bima dan Polres Bima Kota, serta Pol PP, untuk pengamanan laut saat Triathlon kita telah berkoordinasi dengan Badan Sar dan BPBD dengan meneyediakan speed boat di lokasi renang. Termasuk dari Dinas Kesehatan akan selalu siaga selama pelaksanaan kegiatan, terang Dandim. (SUKUR)