Pembangunan tempat wudhu di SMK We Save Creative oleh Kodim 1614/Dompu dalam Program Karya Bakti TNI 2023
Dompu, koranlensapos.com - Pendiri Yayasan We Save Dompu, Agus Setiawan, S. Pd menyampaikan terima kasih tiada terhingga kepada Dandim 1614/Dompu, Letkol Kav. Riyan Oktiya Virajati, S.T., M.M beserta anggota.
Ucapan terima kasih disampaikan Agus karena TNI telah melakukan Program Karya Bakti membangun tempat wudhu siswa SMKNWe Save Creative International Islamic School.
"Dengan adanya Program Karya Bhakti TNI ini kami sangat terbantu demi kelancaran beribadah kami. Kami selama ini hanya memiliki satu tempat wudhu untuk laki-laki sedangkan yang perempuan harus antri. Terima kasih sekali lagi kepada Kodim 1614/Dompu dan seluruh jajarannya yang telah membantu kami di sini," ujarnya saat kunjungan Dandim 1614/Dompu untuk meninjau progres pembuatan tempat wudhu tersebut.
Kegiatan Karya Bhakti TNI dengan mengusung tema "Karya Bhakti yang Adaptif Guna Meningkatkan Ruang, Alat dan Kondisi Juang yang Tangguh" tersebut melibatkan sejumlah Personel Kodim 1614/Dompu dibantu oleh masyarakat sekitar.
Pasiterdim 1614/Dompu Kapten Inf M Yamin menyampaikan progres pembuatan tempat wudhu tersebut telah rampung
"Kegiatan Karya Bhakti TNI yang kami lakukan dari hari Senin sampai Kamis Alhamdulillah Sekarang sudah rampung dan selesai 100 %. Tempat wudhu tersebut sekarang sudah bisa digunakan dan semoga bermanfaat," ucapnya. (emo).