Koranlensapos.com - Babinsa Desa Mangge asi Pelda Suratman menghadiri acara doa syukuran atas selesainya pembuatan jembatan, Jumat (28/2/2025).
Jembatan itu menghubungkan Desa Mangge Asi, Desa O'o dan Kareke. Lokasi jembatan di Dusun Krampa Amu Desa Mangge Asi Kecamatan Dompu.
Doa syukuran itu dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga sekitar 100 orang.
Hadir dalam kegiatan itu
Perangkat Desa, Kadus Krampa Amu Nadi Wardana, serta
Kadus Rasanggaro Sukardin.
Babinsa Pelda Suratman dalam sambutannya mengajak untuk
bersama-sama menjaga jembatan yang sudah dibangun oleh pemerintah.
"Semoga jembatan yang baru dibangun ini selalu bermanfaat buat warga kita maupun warga lain," harapnya.
Babinsa kemudian mengajak untuk membudayakan kembali jiwa gotong royong dan rasa kebersamaan sehingga kerja yang berat bisa menjadi ringan,
"Tetap jaga komunikasi yang baik sesama warga sehingga tetap rukun," pesannya.
Doa syukuran yang dihantarkan oleh Ustadz Ismail memungkasi kegiatan itu. (emo).